Masker Air Mawar dan Bedak Bayi: Manfaat, dan Efek Samping Pemakaiannya
Masker Air Mawar dan Bedak Bayi: Manfaat, dan Efek Samping Pemakaiannya
Belum ada penelitian yang memastikan manfaat yang sebenarnya masker air mawar serta bedak bayi. Tapi jangan berkecil hati karena banyak review positif tentang hasil penggunaannya. Ada yang mengatakan mendapat khasiat kulit wajah yang semakin cerah, glowing dan ada pula wajahnya terasa lebih halus dan lembut.
Namun juga ada yang tidak mendapatkan manfaat apa-apa terkait hasil pemakaiannya. Bahkan justru reaksi negatif yang mereka dapatkan misalnya gatal, pori-pori tersumbat dan muncul jerawat. Faktor kecocokan kulit dengan formula masker adalah hal utama yang membuat hasil pemakaian berupa manfaat atau justru efek samping.
Namun kamu bisa memakai masker tersebut tanpa khawatir yaitu dengan cara mencobanya terlebih dulu. Lakukan percobaan di sebagian kulit wajah, pakai masker secara rutin dan lihatlah hasilnya. Jika tidak bermasalah silahkan lanjutkan namun jika timbul masalah kulit sebaiknya cari cara merawat kulit wajah yang lain.
Untuk awal-awal pemakaian sebaiknya 2-3 kali dalam seminggu.
Belum ada Komentar untuk "Masker Air Mawar dan Bedak Bayi: Manfaat, dan Efek Samping Pemakaiannya"
Posting Komentar